Pelatihan Satuan Perlindungan Masyarakat se-Kecamatan Buayan Rabu 15 Juni 2022
Pelatihan Satuan Perlindungan Masyarakat se-Kecamatan Buayan Rabu 15 Juni 2022
Dalam Rangka Pencegahan dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran serta Peningkatan Kapasitas Linmas Desa, Kecamatan Buayan mengadakan Pelatihan Satuan Perlindungan Masyarakat se-Kecamatan Buayan pada Rabu, 15 Juni 2022 bertempat di Pendopo Kecamatan Buayan dengan narasumber Polsek Buayan, Koramil Buayan dan Damkar Cab Gombong.
Dalam kesempatan ini Linmas Desa diberikan pelatihan berupa pengenalan APAR dan cara menggunakannya, penanganan serta pencegahan kebakaran yang di timbulkan oleh gas LPG, dan cara memadamkan api menggunakan karung basah. Beberapa Linmas Desa juga diberikan kesempatan untuk praktik dengan didampingi oleh Petugas Damkar.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan Linmas Desa dapat mengetahui potensi kebocoran gas LPG, dan dapat mengerti penanganan dan pencegahan kebakaran serta dapat menggunakan alat yang bisa untuk memadamkan kebakaran.