Selamat Hari Lahir Pancasila
Selamat Hari Lahir Pancasila
Hari Lahir Pancasila
Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2020 dengan Tema "Pancasila Dalam Tindakan, Gotong Royong Menuju Indonesia Maju"
Pancasila adalah pandangan hidup bagi bangsa Indonesia yang asas-asasnya wajib diamalkan agar tercipta kehidupan yang aman dan tentram serta selaras dengan perintah Tuhan Yang Maha Esa.
Perumusan pancasila dilaksanakan melalui berbagai sidang diantaranya sidang BPUPKI, PPKI, dan Panitia Sembilan, setelah melalui proses persidangan dan lobi-lobi ahirnya rumusan Pancasila berhasil dirumuskan untuk dicantumkan dalam mukadimah Undang Undang Dasar (UUD) 1945 kemudian dinyatakan sah atau disahkan sebagai dasar negara pada tanggal 18 Agustus 1945 (satu hari setelah kemerdekaan) oleh badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI). Namun tentang Lahirnya Pancasila adalah merupakan judul pidato Soekarno yang disampaikan pada saat rapat Dokuritsu Junbi Cosakai yang dilaksanakan pada tanggal 1 Juni 1945, oleh karena itu pada tanggal 1 Juni resmi ditetapkan sebagai Hari Lahir Pancasila melalui keputusan presiden nomor 24 tahun 2016.
Meski di tahun 2020 ini warga masyarakat Indonesia tidak dapat memperingati Hari Lahir Pancasila dengan mengadakan upacara, namun masyarakat dapat tetap memperingatinya dengan membuka kembali sejarah Indonesia dan menceritakan kepada anak-cucunya agar tidak kehilangan sejarah. Pada apel pagi Karyawan-karyawati Kantor Kecamatan Buayan pada hari Jum'at tanggal 29 Mei Lalu Bpk. Drs. Isnadi, M.Ap selaku camat Buayan juga menyampaikan agar masyarakat khususnya di wilayah Buayan untuk mengibarkan bendera merah putih satu hari penuh agar tetap mengingat tentang Hari Lahirnya Pancasila.
Pancasila sebagai dasar negara untuk mencapai rakyat yang adil, makmur dan sentausa, merupakan pribadi bangsa untuk tetap maju dan terus maju.